Old Trafford

"Old Trafford" bukanlah sekadar frase. Bagi secuil orang di dunia, "Old Trafford" memiliki makna tersendiri. Sesuatu yang kamus seteal 10.000 halaman pun tak dapat menjelaskannya: mimpi.
Julukan lainnya "the Theatre of Dreams".
Gedung pertunjukan segudang mimpi, mungkin demikian jika dibahasaindonesiakan. Bayangkan, hampir 80.000 pasang mata menjadi saksi tiap pertunjukkan di sini.
Pertunjukkan macam apa yang mampu menyedot perhatian orang dengan jumlah segunung tersebut?
Sederhana saja. Bukan musik, bukan opera. Hanya sepak bola.
Tetapi bukan sepak bola macam sepak bola antar kampung yang sering kita lihat di negeri Indonesia kita ini.
Ini adalah kandang dari tim setan merah Manchester United, sebuah tim yang memiliki nama menjulang setinggi langit.
Sudah tentu, secuil orang yang mengartikan Old Trafford sebagai sebuah mimpi adalah para penggemar tim tersebut.

0 comments: